PROFIL KABUPATEN SUMEDANG

PROVINSI JAWA BARAT

KODE WILAYAH: 32.11


022-
https://sumedangkab.go.id/


JUMLAH KECAMATAN

26

JUMLAH KELURAHAN

7

JUMLAH DESA

270

Secara geografis, Kabupaten Sumedang berada pada posisi koordinat 06°34’46,18’’ - 7°00’56,25’’ Lintang Selatan dan antara 107°01’45, 63’’- 108°21’59,04’’ Bujur Timur, menurut Peraturan Daerah Kabupaten Sumedang Nomor 2 Tahun 2012 tentang Rencana Tata Ruang Wilayah Kabupaten Sumedang Tahun 2011-2031 luas wilayah Kabupaten Sumedang adalah 155.872 Ha yang terdiri dari 26 kecamatan dengan 276 desa dan 7 kelurahan. Kecamatan yang paling luas wilayahnya adalah Kecamatan Buahdua yaitu 10.768,28 Ha dan yang paling kecil luas wilayahnya adalah Kecamatan Cisarua yaitu 1.770,74 Ha.

Meski belum berkembang secara maksimal, semua komoditas dan potensi itu sedang terus dikembangkan, selain agar lebih maju dan dikenal luas, juga mampu meningkatkan produksi dan arus wisatawan yang datang. Salah satu upaya mengembangkan potensi-potensi tersebut, dengan membangun simpul-simpul ekonomi dengan cara menyediakan fasilitas bagi para pedagang produk unggulan, seperti hui Cileumbu dan peuyeum Cigendel. Para pedagang hui Cilembu dan peyeum Cigendel, diberi tempat yang tertata rapih dan bersih di sapanjang jalan Cadas Pangeran. Hui Cilembu dengan rasa manis yang khas itu sudah lebih dikenal dan masuk di sejumlah super market di Singapura. Bukan saja Singapura, hui Cilembu juga sudah melanglang pasar beberapa negara Asia, seperti Jepang dan Taiwan. Dalam satu minggu, sekitar 6 ton boled diekspor ka Singapura, belum termasuk ke negara-negara lainnya. Mamat (60), seorang pengusaha hui Cilembu, hui tersebut tidak selalu dikirim dalam kondisi matang atau hasil diopen, namun sebagian masih berupa mentah. Proses ekspor sendiri, dilakukan melalui salah seorang tengkulak yang tinggal di Kabupaten Subang. Hui dengan rasa manis yang khas itu, setelah didinginkan pada lemari es, baru diberangkatkan dengan kapal dari Tanjung Priok menuju Singapura.